Cobain Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum; Beneran Glowing?

serum pencerah wajah

Cobain serum pencerah wajah yang lagi hype nih. Kira-kira Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum ini beneran bikin wajah glowing, gak sih?

Tidak terasa, beberapa bulan lagi, usia saya akan memasuki kepala tiga. Jujur, sebenarnya agak deg-degan juga sih, sekaligus khawatir dengan munculnya bayang-bayang kerutan di wajah. Itu artinya, saya mesti aware untuk lebih cermat memilih produk perawatan kulit yang tepat, khususnya jenis serum pencerah wajah.

Tidak dapat dipungkiri pula, semakin bertambahnya usia, siapa pun tentu ingin tetap terlihat awet muda, bukan? Termasuk pula saya, yang bercita-cita ingin punya kulit wajah yang halus, lembab, dan cerah persis Wendy Red Velvet. Duh, bismillah, bukan mimpi lah ya, hihi.

Dan, untuk merealisasikan cita-cita tersebut, saya pun iseng cobain produk Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum kali ini. Apalagi, pas lihat iklan produknya, lho kok terlihat meyakinkan sekali sih. Kira-kira, akankah hasilnya beneran glowing di muka saya? Mau tahu? Cuss, lanjut!

Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum, Beneran Bikin Glowing?

Bermula dari tayangan iklan Pond’s di TV akhir-akhir ini, sukses membuat saya jadi latah buat beli dan cobain langsung produknya. Dalam hati, saya sempat membatin, ini produk beneran bisa bikin wajah cerah, halus, dan lembab kayak Wendy Red Velvet, enggak sih? Secara, selama di rumah jarang banget touch up, poles pake bedak baby aja dirasa sudah cukup bagi saya.

Untuk membuktikan, apakah produk ini sesuai dengan namanya Triple Glow Serum yang bisa mencerahkan, melembutkan, dan melembabkan kulit wajah. Saya pun mulai mencari tahu apa saja ingredient-nya. Kali ini, saya sengaja terlebih dulu membeli Pond’s Triple Glow Serum yang kemasan sachet. Disamping, karena lebih ekonomis dan praktis, saya juga mau uji coba dulu, kira-kira cocok atau tidak untuk jenis kulit saya yang oily skin. So, kalau hasilnya memang cocok bisa lanjut dengan kemasan botolnya.

serum-pencerah-wajah

Ternyata, Pond’s Triple Glow Serum ini, bukan seperti serum pencerah wajah pada umumnya. Karena, serum ini mempunyai formula khusus berupa Gluta-Boost-C yang fungsinya diklaim mampu bekerja 60X lebih efektif dari Vitamin C. Terlebih, formula unik Gluta-Boost-C ini diketahui efektif dalam menyamarkan flek hitam, agar wajah tampak cerah dan warna kulit lebih merata.

Formula lainnya, yaitu Glutathione sebagai antioksidan yang dikenal mampu mencerahkan kulit wajah. Serta, adanya efek melembabkan yang diperoleh dari Hyaluronic Acid, membuat cairan serum jadi lebih mudah meresap ke dalam tiap lapisan epidermis kulit di wajah agar tampak lembab berkilau. Ditambah, serum ini juga dilengkapi dengan kandungan Vitamin B3 (Niacinamide) yang berfungsi menyamarkan pori agar wajah tampak mulus.

Saat mencoba Pond’s Triple Glow Serum ini, jujur, dari aromanya aja berasa soft banget. Teksturnya ringan, tidak lengket, dan cepat meresap, meski terasa agak kental dibanding Serum pada umumnya. Terlebih, saat diaplikasikan langsung ke kulit wajah, rasanya kayak auto melted gitu. Alhasil, jadi lebih mudah meresap dan mudah diratakan di kulit. Wajah saya pun jadi terasa agak kenyal, lembab, dan cerah.

Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum Mask, Bukan Sheet Mask Biasa?

serum-pencerah-wajah

Good news nih, Pond’s Triple Glow Serum ini bisa dipakai mulai dari usia 13 tahun ke atas lho. So, buat adek-adek yang lagi puber dan mau skincare-an, bisa banget nih buat dicoba. Dan, untuk melengkapinya, Pond’s Triple Glow Serum ini tersedia sheet mask-nya juga. Wah, paket komplit nih!

Yang mulanya maju mundur mau cobain serumnya, malah jadi lanjut cobain sheet mask-nya juga, hihi. Enggak apa-apa lah ya, sekalian. Sebelum cobain maskernya, tak lupa saya cek (lagi) dulu dong apa saja ingredients-nya, supaya tahu apa saja manfaatnya. Jadi, enggak asal pake gitu aja.

Dan, rupanya, untuk formulanya sendiri enggak jauh beda dengan produk Serumnya. Seperti yang sudah saya tuliskan di poin sebelumnya. Hanya saja, yang membedakannya ialah Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum Mask ini diklaim mengandung serum 100x lebih banyak dari sheet mask lainnya. Dan, efeknya bisa langsung terasa pada kulit, yakni lembut, halus, dan lembab dalam 1 kali pakai. Wuihh, ngeri juga nih!

Result and Conclusion

serum-pencerah-wajah

Berhubung saya baru mencoba produknya beberapa kali dan cukup membuat saya naksir dengan hasilnya yang lumayan mencerahkan. Sepertinya, saya mau repurchasing lagi deh, apalagi untuk sheet mask-nya. Duh, bikin saya jatuh hati lho, beneran!

Perlu diingat juga, bahwa sebenarnya tidak ada istilah produk pemutih wajah yang dijamin dapat membuat wajah tampak putih dan glowing. Justru, yang ada ialah pencerah wajah. Karena, untuk membuat kulit wajah agar tampak cerah tentu prosesnya tidaklah instan. Dan, dipengaruhi juga oleh gaya hidup sehat, pola makan, serta karakter jenis kulit wajah.

Oh iya, fyi nih, untuk POND’S Bright Beauty Triple Glow Serum kemasan sachet 7,5 gram, yang aku cobain ini harganya sekitar 18 ribuan yaa. Dan Triple Glow Serum Mask 20 gram sekitar 19 ribuan. Cuss, langsung bisa dibeli di Indomaret, gaes.

Finally, semoga ulasan singkat saya kali ini bermanfaat ya untuk teman-teman semua. Have a nice day, SALAM WARAS!

Ludy

tips-hadapi-anak-tantrum Previous post Cara Tepat Kelola Emosi Hadapi Anak Tantrum
eco enzyme Next post Eco Enzyme, Solusi Cerdas Kurangi Sampah Makanan dari Rumah

One thought on “Cobain Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum; Beneran Glowing?

Leave a Reply

Social profiles